Resep Dan Cara Membuat Pancake Pisang Madu

Sebagai orang tua pasti Anda sangat memmerhatikan kesehatan dan makanan yang dikonsumsi oleh anak Anda.
Pada saat Anda mengajak anak Anda pergi untuk sesuatu, pasti Anda memikirkan nanti pasti mereka minta jajan makanan yang kesehatannya tidak terjamin.

Resep Dan Cara Membuat Pancake Pisang Madu

Anda tidak usah khawatir lagi.

Berikut ini ada resep yang dapat Anda jadikan bekal pada saat Anda mengajak anak Anda berpergian untuk beli genset.

Selain lezat makanan ini juga menyehatkan dan mengandung nutrisi yang baik.


Bahan yang diperlukan:

•2 buah pisang
•125 gram tepung
•1 sendok the bubuk kayu manis
•3 sendok makan gula pasir
•2 buah telur
•120 ml susu
•Baking powder (secukupnya)
•Mentega
•Madu
 

Cara memasak:

•Potong pisang hingga bentuk bulat pipih
•Ambil mangkuk, campurkan tepung, baking powder, bubuk kayu manis dan gula
•Setelah semua tercampur rata, masukkan 2 butir telur. Aduk rata kembali.
•Setelah tercampur rata, masukkan susu perlahan. Pastikan adonan sudah lembut dan tercampur rata.
•Masukkan potongan pisang dalam adonan.
•Panaskan mentega dan buatlah pancake dengan adonan tersebut. Buat dengan gerakan melingkar dan biarkan pancake mengembang hingga kecokelatan.
•Saat pancake sudah matang dan berubah warna, angkat.
•Siapkan tempat makan buat dibawa, dan hias pancake di atas bekal sesuai selera Anda.
•Dan yang terakhir, tuangkan madu untuk menjadi topping pancake Anda.


Bagaimana? Cukup mudah kan membuatnya? Daripada Anda khawatir dengan kesehatan dan kebersihan makanan di luar lebih baik Anda membuat dan membawa makanan sendiri dari rumah.

Selain lebih irit, makanan buatan Anda sendiri lebih higenis dan Anda dapat membuatnya sebanyak yang Anda mau atau anak Anda inginkan tanpa mengkhawatirkan kandungan apa yang terdapat pada makanan tersebut.

Demikianlah resep dan cara membuat pancake pisang madu yang lezat dan menyehatkan anak Anda. Semoga bermanfaat

Comments